PERANCANGAN APLIKASI DATA MINING MENGGUNAKAN ALGORITMA C4.5 UNTUK MENGENALI GEJALA PENYAKIT ISPA PADA BALITA

Penulis

  • Kartika Setyaningsih Sunardi Poltekkes Permata Indonesia
  • Nofitriyani Politeknik Kesehatan Permata Indonesia Yogyakarta

DOI:

https://doi.org/10.59737/jpi.v14i2.251

Kata Kunci:

data mining, algoritma C4.5, pohon keputusan, balita, ISPA

Abstrak

Kesehatan merupakan hal yang berharga bagi setiap manusia karena siapa saja dapat mengalami gangguan, tidak terkecuali seorang balita. Para orang tua yang kurang memahami kesehatan, mempercayakan masalah tersebut kepada tenaga kesehatan yang berkompeten. Namun terkadang para tenaga kesehatan mempunyai kelemahan di dalam jam kerja (praktek) yang terbatas dan banyaknya antrian untuk konsultasi, sehingga menimbulkan ketidaknyamanan yang dirasa oleh pasien. Oleh karena itu para tenaga kesehatan membutuhkan sebuah pakar yang bisa membantu dalam mendiagnosa penyakit. Alat bantu yang dapat mendiagnosa penyakit tersebut dapat dirancang dengan menggunakan teknik berupa data mining. Permasalahan yang terjadi diselesaikan dengan cara mencari pola suatu penyakit berdasarkan data yang sudah ada, yaitu data subjektif seperti usia, demam, batuk, pilek dan frekuensi napas yang mampu memperkuat hasil pohon keputusan (decision tree) dengan teknik algoritma C4.5.   Dengan diketahui   faktor-faktor   yang mempengaruhi suatu diagnosa, maka memudahkan untuk klasifikasi pola keputusan suatu penyakit dengan lebih akurat.

Referensi

Adiwijaya, F. F., Amaruloh, D. S., & Mulya, A. R. (2021). Sistem Registrasi Surat Perintah Tugas (Spt) Di Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang Dan Pertanahan Provinsi Kepulauan Riau. Komputa : Jurnal Ilmiah Komputer Dan Informatika, 10(2), 70–77. https://doi.org/10.34010/komputa.v10i2.6806

Alimuddin Yasin, MZ Yumarlin, T. F. (2017). Analisis Kebutuhan Sistem Informasi di LPK RJ-COMP Yogyakarta. Seminar Nasional Informatika (SNIf), 1(1), 111–116.

Haryani, S., & Misniarti, M. (2021). Faktor Yang Mempengaruhi Kejadian Infeksi Saluran Pernafasan Akut (Ispa) Di Provinsi Bengkulu. Quality : Jurnal Kesehatan, 15(2), 95–104. https://doi.org/10.36082/qjk.v15i2.240

Indhira, S. S., & Hendrik, B. (2023). Penerapan Algoritma Decession Tree C4. 5 Untuk Diagnosa Penyakit Ispa Pada Puskesmas Sabak Auh. Jised: Journal of Information System and Education Development, 1(2), 6–9.

Irrawan, S. N., Simanjuntak, R. A., & Yusuf, M. (2019). ISSN : 2338-7750 Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta Jurnal REKAVASI ISSN : Jurnal REKAVASI, 7(1).

Komarudin, R., Yudha, P. V. B., Maulana, Y. I., Afni, N., Salim, A., & Carolina, I. (2021). Penerapan Metode Algoritma C4.5 Dalam Klasifikasi Diagnosa Penyakit Umum Menggunakan WEKA. Bianglala Informatika, 9(2), 95–102. https://doi.org/10.31294/bi.v9i2.11537

Rahadi, A., Al Musadieq, M., & Susilo, H. (2014). ANALISIS DAN DESAIN SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN BARANG BERBASIS KOMPUTER (Studi Kasus pada Toko Arta Boga). Jurnal Administrasi Bisnis (JAB)|, 8(2), 1–8.

Sagala, R. R., & Zega, E. (2021). HEALTH EDUCATION IMPROVES MOTHER ’ S KNOWLEDGE , ATTITUDES AND SKILLS IN THE MANAGEMENT OF CHILDREN. 2(2).

Sari, L., & Sari siregar, G. yanti kemala. (2021). Perancangan Aplikasi Pendataan Data Kepegawaian Negeri Sipil Pada Dinas Komunikasi Dan Informatika Kota Metro. Jurnal Mahasiswa Ilmu Komputer, 2(1), 115–135. https://doi.org/10.24127/.v2i1.1235

Susanto, H., & Sudiyatno, S. (2014). Data mining untuk memprediksi prestasi siswa berdasarkan sosial ekonomi, motivasi, kedisiplinan dan prestasi masa lalu. Jurnal Pendidikan Vokasi, 4(2), 222–231. https://doi.org/10.21831/jpv.v4i2.2547

Widianti, S. (2020). Penanganan Ispa Pada Anak Balita (Studi Literatur). Jurnal Kesehatan Dan Pembangunan, 10(20), 79–88. https://doi.org/10.52047/jkp.v10i20.81

Yuli Mardi. (2019). Data Mining : Klasifikasi Menggunakan Algoritma C4 . 5 Data mining merupakan bagian dari tahapan proses Knowledge Discovery in Database ( KDD ) . Jurnal Edik Informatika. Jurnal Edik Informatika, 2(2), 213–219.

Unduhan

Diterbitkan

2023-11-27